Rapat Koordinasi Indeks Desa Membangun (IDM) Kabupataen Bangka - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bangka

Saat ini Publikasi Kabupaten Bangka Dalam Angka 2025 sudah tersedia di website BPS Kabupaten Bangka dan dapat diakses disini.

Rapat Koordinasi Indeks Desa Membangun (IDM) Kabupataen Bangka

Rapat Koordinasi Indeks Desa Membangun (IDM) Kabupataen Bangka

7 Maret 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


Halo #SahabatData

BPS Kabupaten Bangka terus berkomitmen untuk melakukan sinergitas dan kerja sama untuk mendukung pembinaan sektoral dan penguatan berbagai program yang diagendakan oleh pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka. Pada Hari Senin, 7 Maret 2022 rombongan BPS Kabupaten Bangka yang diwakili oleh Ibu Santy Fajaria, Bapak Bayu Firdaus dan Muhammad Yunus Hendrawan turut menghadiri rapat koordinasi terkait Indeks Desa Membangun (IDM) yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bangka. Turut hadir pula didalamnya, Sekretaris Bappeda, Kepala Bidang dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, pendamping desa sebagai perwakilan Kemendes PDTT, serta Kepala Desa Karya Makmur, Air Ruai, dan Pemali.

Dalam agenda ini, disampaikan bahwa dalam waktu dekat yakni Bulan Maret dan April 2022 akan diadakan kegiatan penilaian Indeks Desa Membangun pada seluruh desa di Wilayah Kabupaten Bangka. Oleh karena itu, perlu kerja sama dan sinergitas untuk menyiapkan dan mengembangkan desa-desa yang ada di lingkungan Kabupaten Bangka, karena di dalam kegiatan penilaian IDM ini, dilakukan dengan cara melakukan pendataan pada seluruh desa yang ada. Desa-desa harus memiliki data yang kuat dan akurat serta dokumentasi yang lengkap, karena kegiatan pendataan untuk IDM ini juga sejalan dengan kegiatan Potensi Desa 2022 yang akan dilaksanakan oleh BPS pada Bulan Mei-Juni 2022.

Harapannya, pada tahun ini beberapa desa yang ada di Kabupaten Bangka dapat menaikkan predikatnya dari desa yang berkembang menjadi desa maju, dan desa berpredikat maju naik menjadi desa mandiri. Dengan adanya capaian ini, dapat terlihat bahwa SDM dan sumber daya lainnya yang ada di desa-desa Kabupaten Bangka telah semakin berkualitas.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bangka (Statistics of Bangka Regency)Jl. Ahmad Yani (Jalur Dua) Sungailiat 33215

Telp/Faks (0717) 92492

E-mail :bps1901@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik