Pembinaan Pelaksanaan Desa Cantik Didampingi Dinpemdes Kabupaten Bangka - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bangka

Saat ini Publikasi Kabupaten Bangka Dalam Angka 2025 sudah tersedia di website BPS Kabupaten Bangka dan dapat diakses disini.

Pembinaan Pelaksanaan Desa Cantik Didampingi Dinpemdes Kabupaten Bangka

Pembinaan Pelaksanaan Desa Cantik Didampingi Dinpemdes Kabupaten Bangka

8 September 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


Rabu, 08 September 2021
BPS Kabupaten Bangka bersama Dinpemdes Kabupaten Bangka melakukan pendampingan pelaksanaan pembinaan desa cinta statistik (Cantik) di desa Karya Makmur, Kabupaten Bangka. Pada kesempatan tersebut Kepala Dinpemdes Tony Marza beserta Kabid Pemberdayaan masyarakat Desa Bapak Alfian dan Pembina Desa Cinta Statistik dari BPS Kabupaten Bangka Ibu Santy Fajaria melakukan koordinasi terkait kegiatan pembinaan Desa Cinta Statistik di Desa Karya Makmur.
Pada kesempatan tersebut Bapak Tony Marza menyampaikan dukungannya terhadap pembinaan desa cinta statistik yang sedang dilaksanakan, dalam waktu dekat diharapkan semua desa dapat mengikuti pembinaan desa cinta statistik tersebut. Forum atau komunitas Satu Data Indonesia di setiap desa akan dibentuk untuk mendukung percepatan iterasi statistik di setiap desa.
Pembina desa cinta statistik menyampaikan 3 fokus utama yang menjadi prioritas kegiatan yang sedang dilaksanakan dan saat ini yang sedang dilakukan adalah pengolahan data kependudukan dari data SDGs dari hasil pengolahan tersebut data dapat diolah, dianalisis dan diseminasikan untuk kebutuhan desa dan masyarakat.
Ibu Mahda selaku sekdes dan PLT Kepala Desa memberikan apresiasi desa Karya Makmur yang telah mengikuti kegiatan pembinaan sedikit demi sedikit mulai memahami kegiatan statistik yang dilaksanakan. Selain itu, pihak desa berharap kegiatan ini akan terus dilaksankan sampai desa dapat melaksanakan kegiatan statistik dengan baik dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bangka (Statistics of Bangka Regency)Jl. Ahmad Yani (Jalur Dua) Sungailiat 33215

Telp/Faks (0717) 92492

E-mail :bps1901@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik