Saat ini Publikasi Kabupaten Bangka Dalam Angka 2025 sudah tersedia di website BPS Kabupaten Bangka dan dapat diakses disini.
Rapat Evaluasi SP September 2020
1 Desember 2020 | Kegiatan Statistik
Halo #SahabatData
Selasa, 1 Desember 2020
Setelah pelaksanaan Sensus Penduduk September 2020 berakhir, selanjutnya dilaksanakan kegiatan rapat evaluasi Sensus Penduduk September 2020. Kegiatan ini diikuti oleh Kepala BPS Kabupaten/Kota, Kasubbag TU, Kasi Statistik Sosial, dan Kasi IPDS seluruh BPS di provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Kegiatan evaluasi berlangsung tanggal 1 dan 2 Desember 2020 di Hotel Novilla Bangka. Dalam kegiatan ini, dilakukan evaluasi dari berbagai seksi, seperti statistik sosial dan IPDS terkait dengan pelaksanaan Sensus Penduduk September 2020 sampai dengan pengolahan dokumen.
Selain evaluasi terkait pelaksanaan Sensus Penduduk 2020, dalam acara ini dilakukan juga pemberian penghargaan dari BPS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung terhadap kinerja dari setiap seksi di BPS Kabupaten/Kota. Adapun penghargaan yang berhasil diraih oleh BPS Kabupaten Bangka adalah peringkat 2 (dua) untuk seksi Statistik Sosial, Distribusi, dan Produksi, serta peringkat 3 (tiga) untuk seksi IPDS dan Nerwilis. Selain itu, Bapak Fahrudin (kasubbag TU BPS Bangka) mendapat penghargaan sebagai peserta ter-ontime selama pelaksanaan rapat evaluasi ini.