Statistical Capacity Building (SCB) - Berita dan Siaran Pers - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bangka

Saat ini Publikasi Kabupaten Bangka Dalam Angka 2025 sudah tersedia di website BPS Kabupaten Bangka dan dapat diakses disini.

Statistical Capacity Building (SCB)

 Statistical Capacity Building (SCB)

13 Agustus 2020 | Kegiatan Statistik Lainnya


Rabu, 12 Agustus 2020

Telah diadakan Statistical Capacity Building (SCB) yang diselanggarakan via Zoom oleh BPS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Acara ini dibuka oleh Ibu Dwi Retno Wilujeng selaku Kepala BPS Provinsi Bangka Belitung. Kemudian dilanjutkan oleh paparan singkat oleh Bapak Oktarizal mengenai inovasi dan perubahan yang telah dan akan dilakukan di Bidang Neraca yang merupakan salah satu bentuk dukungan Reformasi Birokrasi. Dalam kesempatan ini Pak Okta juga memaparkan strategi agar inovasi ini dapat dipakai secara kontinu. Kegiatan ini juga diikuti oleh pegawai BPS Bangka khususnya Seksi Nerwilis. Peserta diberikan insight mengenai situs baru yang telah dibuat di Bidang Neraca yang dinamakan Sister Link. Sister Link dibuat dalam rangka memudahkan dalam pencarian link atau dokumen yang digunakan khususnya di Bidang Neraca. Melalui SCB ini, peserta mendapatkan pengetahuan mengenai cara membuat situs sederhana melalui Google Sites.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bangka (Statistics of Bangka Regency)Jl. Ahmad Yani (Jalur Dua) Sungailiat 33215

Telp/Faks (0717) 92492

E-mail :bps1901@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik